Soal US (Ujian Sekolah) Mata Pelajaran Biologi Tentang Sistem Pernapasan Manusia Beserta Pembahasan Terbaru Tahun 2022

Banksoalbiologi.com - Memasuki bulan Januari, itu berarti tandanya sudah memasuki semester 6 untuk siswa SMA kelas XII. Semester 6 adalah semester akhir yang harus ditempuh oleh siswa-siswi kelas XII. Adapun syarat agar dinyatakan Lulus dari sekolah, salah satunya yakni mengikuti ujian akhir. Sejak beberapa tahun ke belakang, memang Ujian Nasional (UN) ditiadakan, namun bukan berarti ujian akhir juga dihilangkan. Ada satu tahap ujian akhir yang harus ditempuh oleh siswa-siswi kelas 12 atau tingkat akhir pada jenjang sekolah yakni Ujian Sekolah (US). 

Nah, pada postingan kali ini akan dibahas contoh soal ujian sekolah untuk mata pelajaran Biologi. Soal-soal dibawah ini membahas tentang sistem pernapasan. 

Selamat belajar, semoga membantu.

Soal US (Ujian Sekolah) Mata Pelajaran Biologi Tentang Sistem Pernapasan Manusia Beserta Pembahasan Terbaru Tahun 2022
1. Apabila hutan mengalami kebakaran maka akan menyebabkan kabut asap yang sangat hebat, dan jika terhirup akan menimbulkan sesak napas. Hal tersebut dapat terjadi dikarenakan ...

A. Gas CO yang masuk ke dalam tubuh lebih sulit diikat oleh hemoglobin daripada oksigen.

B. Partikel-partikel di dalam asap dapat menyumbat atau menghalangi alveolus sehingga menyebabkan oksigen tidak dapat diserap oleh darah.

C. Di dalam kabut asap terkandung oksigen yang sangat sedikit sehingga tubuh kekurangan oksigen.

D. Gas kabon dioksida yang terdapat di dalam kabut asap terserap oleh darah dan dapat mengganggu pernapasan.

E. Paru-paru menyempit karena terlalu banyak partikel debu, sehingga menyebabkan sulit menyerap oksigen.


Jawab: D

Pembahasan:

Hemoglobin (Hb) dapat mengikat oksigen, karbondioksida, dan karbon monoksida (CO). Gas CO2 dan CO akan lebih reaktif berikatan dengan hemoglobin daripada oksigen. Kabut asap banyak menimbulkan produksi gas CO2 sehingga jika gas tersebut terhirup maka akan terserap oleh darah dan mengganggu pernapasan.



2. Pada saat kita mengambil udara saat bernapas, rongga dada akan membesar, hal tersebut disebabkan oleh peristiwa di bawah ini, kecuali ...

(1) Kontraksi otot antar rusuk dan diafragma

(2) Diafragma berelaksasi menjadi posisi cekung

(3) Tulang rusuk bergerak ke atas

(4) Tulang dada bergerak ke bawah


Jawab: B (2 dan 4 benar)

Pembahasan:

Mengambil udara (inspirasi) pasti akan melibatkan kontraksi diafragma (pernapasan perut) dan kontraksi tulang rusuk (pernapasan dada).



3. Di bawah ini merupakan proses yang mempunyai hubungan dengan peningkatan laju pernapasan, kecuali ...

A. Peningkatan HCO3- di darah

B. Peningkatan pH darah

C. Peningkatan CO2 di darah

D. Peningkatan kadar glukosa darah

E. Peningkatan aktivitas otot


Jawab: B

Pembahasan:

Urutan proses yang memacu peningkatan laju pernapasan, adalah sebagai berikut.

(1) Peningkatan aktivitas otot sehingga terjadi pemecahan glikogen menjadi glukosa

(2) Peningkatan kadar glukosa yang memacu proses respirasi sel

(3) Respirasi sel memacu peningkatan zat sisa metabolisme, contoh CO2 dan H2O

(4) Peningkatan CO2 menyebabkan tingginya kadar HbCO2, H2CO3 (asam bikarbonat) dan ion HCO3 (ion bikarbonat).


4. Karbondioksida merupakan produk buangan respirasi, namun bukan berarti keberadaan kabondioksida tidak memiliki peran dalam darah. Sebenarnya, karbon dioksida berfungsi sebagai ...

A. PengaturpH darah

B. Antioksidan utama

C. Pengatur tekanan darah

D. Pengikat ion hidrogen

E. Pengatur laju pernapasan


Jawab: A

Pembahasan:

Karbondioksida yang meningkat dalam darah akan menyebabkan pH darah menjadi turun (asam) hal ini menyebabkan peningkatan laju pernapasan pada medula oblongata.

5. Apabila seseorang berlari sejauh 100 m, peningkatan kebutuhan oksigen pada jaringan dipenuhi oleh ...

A. Peningkatan eritroproetin

B. Peningkatan tekanan parsial CO2

C. Peningkatan cardiac output

D. Peningkatan 2,3 diphosphogliserat (DPG)

E. Semua pernyataan benar


Jawab: C

Pembahasan:

Peningkatan kebutuhan oksigen pada jaringan sebenarnya dipenuhi oleh:

(1) Peningkatan eritroproetin

Eritroproetin merupakan hormon yang dihasilkan oleh ginjal dan berperan merangsang produksi eritrosit di sumsum tulang. Secara tidak langsung peningkatan eritroproetin berarti peningkatan jumlah oksigen yang diangkut.

(2) Peningkatan tekanan parsial CO2

Peningkatan tekanan parsial CO2 akan merangsang medula oblongata untuk memacu laju pernapasan sehingga akan semakin banyak jumlah oksigen yang diangkut darah.

(3) Peningkatan cardiac output

Apabila darah yang dipompa oleh jantung semakin banyak maka semakin banyak pula oksigen yang diangkut oleh darah.

(4) Peningkatan 2,3 diphosphogliserat (DPG)

DPG Dibentuk oleh eritrosit dan berfungsi membantu pergerakan oksigen ke jaringan.

Akan tetapi apabila seseorang berlari 100 m (lari jarak pendek) maka hanya peningkatan cardiac output yang memenuhi kebutuhan oksigen.


Demikian, soal dan pembahasan sistem pernapasan, silakan cari soal-soal yang lainnya masih di blog ini. Terimakasih.



Post a Comment for "Soal US (Ujian Sekolah) Mata Pelajaran Biologi Tentang Sistem Pernapasan Manusia Beserta Pembahasan Terbaru Tahun 2022"